Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022

Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022 - Hallo sahabat Cari Uang Online, Pada Artikel yang sedang anda baca kali ini yaitu berjudul Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022, kami telah mempersiapkan artikel pembahasan ini dengan baik untuk bisa anda baca dan pelajari. semoga isi postingan Artikel Cari Uang Lewat Internet, Artikel Tips Blogging, yang kami bawakan mudah anda pahami. baiklah, selamat membaca dan mencoba.

Judul : Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022
link : Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022

Baca juga


Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022

cara blogger menghasilkan uang

Di tahun 2022 ini, sudah tahu belum kalian gaes, tentang bagaimana sebenarnya cara blogger menghasilkan uang dari internet..? Dan ternyata gaes, cara bisa dikatakan tidaklah terlalu, asalkan kita sudah memiliki blog atau website yang sudah memiliki pengunjung.

Bagi kamu yang mungkin sudah pernah mendengar tentang kisah blogger sukses yang berpenghasilan jutaan bahkan ratusan juta rupiah dalam sebulan, akan membuat hati kamu ingin bertanya darimana sebenarnya mereka mendapatkan uang sebesar itu, karena pekerjaan mereka hanyalah membuat blog dan menulis artikel saja.

Dan bahkan bagi sebagian orang yang tidak melihatnya secara langsung pekerjaan seorang blogger ini akan menganggap seorang blogger kerjanya hanya makan-tidur, main-main dan gulang-guling tapi kok dapet duit. 

Lantas Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Bagaimana Sebenarnya?

Sebenarnya ada beberapa sumber atau potensi pendapatan yang bisa diperoleh oleh seorang blogger dari internet, seperti memasang dan menampilkan iklan di blog mereka, bergabung di program afiliasi online, menerima jasa menulis review, dan menjual jasa backlink.

Dan pada kesempatan kali ini, Mimin akan berbagi sedikitnya 4 cara yang bisa dilakukan seorang blogger untuk mendapatkan uang dari internet.

1. Menayangkan Iklan di Blog (Menjadi Publisher Google Adsense)

Iklan yang biasa ditayangkan pada blog terdiri dari 2 jenis iklan, yang pertama adalah iklan yang dikelola oleh jaringan periklanan online pihak ketiga seperti Google Adsense, dan yang kedua adalah iklan yang berasal langsung dari pengiklan tanpa melalui perantara pihak ketiga seperti Google Adsense.

Dari kedua jenis iklan ini juga memiliki perhitungan pembayaran yang berbeda, pada iklan Google Adsense menggunakan perhitungan PPC (pay per click) yang mana penayang (yang dalam hal ini adalah blogger) akan dibayar untuk setiap klik valid yang tercatat pada iklan tersebut.

Dan pada jenis iklan yang langsung dari pengiklan atau yang biasa disebut sebagai iklan mandiri, kebanyakan menggunakan perhitungan sistem bulanan yang harus dibayar di muka.

  • Contoh blog yang menghasilkan dari iklan Google Adsense
contoh iklan adsense di blog
Cara menghasilkan uang dari blog Google Adsense.

Seperti yang terlihat pada gambar diatas, gambar tersebut adalah screenshot dari iklan yang dikelola oleh Google Adsense yang ditayangkan di blog Mimin sampinganonline.com ini.

Dan jika ada pengunjung yang tertarik dengan iklan produk merek Eiger tersebut dan mengekliknya, maka Mimin akan dibayar dan mendapatkan uang dari Google Adsense.

Besarnya komisi yang dibayarkan dari setiap klik yang dihasilkan jumlahnya berbeda-beda dan tidak selalu tetap. 

Untuk pembayaran, Google Adsense memberlakukan aturan Net 21, yang mana bagi publisher yang sudah memiliki pendapatan minimal $100 akan dibayar dalam waktu 21 hari di bulan berikutnya.

Jadi misalkan di bulan januari pendapatan kita $100, maka Google Adsense akan membayarkan uang tersebut pada sekitar tanggal 22 Februari, dengan mentransfernya ke rekening bank kita.

Bagaimana dengan contoh iklan mandiri non Google Adsense? untuk saat ini Mimin belum bisa memberikannya, karena untuk jenis iklan ini kebanyakan juga hanya terjadi pada blog-blog yang sudah memiliki pengunjung tinggi.

2. Bergabung Program Afiliasi (Affiliate Program)

Cara kedua yang bisa dilakukan oleh seorang blogger untuk mendapatkan uang dari internet adalah dengan bergabung dan mendaftar di program afiliasi yang untuk saat ini jumlahnya juga sudah cukup banyak.

Beberapa contoh situs penyedia yang saat ini menjalankan program afiliasi diantaranya adalah Involve Asia Affiliate, Accesstrade Affiliate, Lazada Affiliate, Tokopedia Affiliate, Shopee Affiliate, dan lain-lain.

Cara kerja dari program afiliasi ini adalah, blogger menampilkan link di blog mereka, dan ketika ada pengunjung yang mengeklik dan membeli produk tersebut, maka blogger akan mendapatkan uang komisi yang nilainya antara 1% hingga 10% dari harga produk tersebut.

Jadi dengan kata lain, blogger hanya akan dibayar apabila ada pengunjung yang order barang atau melakukan pembelian, dan tidak hanya ketika pengunjung mengekliknya saja.

Selain link afiliasi tersebut dipasang di dalam artikel blog, link afiliasi tersebut bisa juga di share melalui media sosial seperti Facebook, Instagram, Tiktok, YouTube, atau yang lainnya, dan kamu juga akan tetap dibayar jika ada pembeli yang membeli melalui link tersebut.

3. Menerima Jasa Menulis Review

Cara ketiga yang bisa diperoleh blogger dari hasil ngeblognya adalah dengan menerima jasa menulis review baik untuk review produk fisik, produk digital, ataupun produk jenis layanan dan jasa.

Blog yang sudah besar yang sudah memiliki jumlah pengunjung harian tinggi, akan banyak dicari oleh perusahaan-perusahaan yang membutuhkan jasa menulis review untuk produk atau brand mereka. 

Harga atau tarif untuk setiap artikel yang berisi review pesanan, biasanya dibanderol dari mulai Rp 100 ribu, sampai dengan jutaan rupiah, tergantung dari seberapa banyak pengunjung harian pada blog tersebut.

4. Menerima Jasa Backlink

Backlink adalah sebuah tautan balik yang mengarah kepada situs tertentu, yang dari dulu hingga saat ini di tahun 2022 masih dianggap penting untuk kebutuhan SEO (Search Engine Opitimization) untuk membuat blog atau website bisa ditampilkan di halaman pertama mesin pencari Google, Bing, Yahoo, dan lain-lain.

Menerima jasa backlink (titip link) sangat mudah dilakukan oleh seorang blogger, karena blogger hanya perlu menempatkan link url situs yang memesan backlink pada salah satu artikel yang sudah diposting di blog mereka.

Jasa backlink per 1 link situs biasanya juga menjadi satu paket dengan jasa review plus backlink, dan harga dari jasa backlink ini dihargai mulai dari Rp 50 ribu sampai dengan ratusan ribu dan bahkan jutaan untuk situs-situs portal berita besar.

Apakah blog bisa dipasang iklan Google Adsense dan program afiliasi secara bersamaan?

Jawabannya adalah boleh. Dan hal tersebut tidak melanggar dari peraturan atau syarat dan ketentuan baik dari Google Adsense ataupun situs penyelenggara program afiliasi tersebut

Asalkan blog tersebut bukanlah blog yang mengandung konten yang dilarang seperti konten yang masuk dalam kategori p0rn0gr4f1, konten ilegal seperti penyedia unduhan file mp3 gratisan yang melanggar hak cipta, perjud14n, kekerasan dan h4ck1ng.

Gaji Blogger Pemula Berapa?

penghasilan blogger pemula
Penghasilan gaji blogger pemula.

Untuk gaji blogger sukses bisa mencapai hingga ratusan juta per bulan, tapi bagaimana dengan gaji para blogger pemula? Dan jawabannya adalah sangat tergantung dari seberapa banyak visitor atau pengunjung harian dari blog tersebut, dan juga jenis konten artikel apa yang ditulis di blog tersebut.

Dan berdasarkan pengalaman Mimin, blog yang memiliki pengunjung unik kurang dari 1000 pengunjung per hari, akan mendapatkan penghasilan dari Google Adsense antara $0.2 - $3  (Rp 300 - Rp 40.000) saja.

Jadi faktor penentu yang sangat menentukan dari penghasilan seorang blogger adalah bukan ia seorang blogger pemula atau blogger lama, akan tetapi dari seberapa cepat blog yang ia kelola tumbuh besar, memiliki banyak konten artikel unik, dan mendapatkan pengunjung harian yang banyak.

Cara Menjadi Blogger Dimulai Darimana?

Cara untuk menjadi seorang blogger atau orang yang memiliki pekerjaan ngeblog yang menulis artikel di blog bisa dimulai dengan membuat blog terlebih dahulu. Pada akhir artikel, kamu bisa membaca tulisan Mimin tentang cara membuat blog gratis yang sangat cocok untuk blogger pemula.

Mengapa Mimin menyarankan blogger pemula membuat blog versi gratisan saja? untuk meminimalisir pengeluaran yang dikeluarkan. Karena ketika masih dalam tahap awal, seorang pemula masih memerlukan banyak waktu untuk belajar berbagai cara dan seluk beluk ngeblog, padahal pada tahap ini blogger belum bisa menghasilkan uang.

Apakah blog gratisan tidak bisa menghasilkan uang? tentu saja bisa. Dan blog yang sedang kamu baca ini (sampinganonline.com) adalah blog gratisan dari Google, yang mana Mimin tidak perlu membayar biaya sewa hosting dan hanya membayar domainnya saja sekitar Rp 130 ribu sampai Rp 150 ribu per tahun. 

Kesimpulan:

Cara ngeblog atau cara blogger menghasilkan uang dari internet ternyata tidak hanya satu dari menayangkan iklan saja, karena blogger juga bisa mendapatkan uang dengan cara bergabung di program afiliasi, menerima jasa review produk dan brand atau merek tertentu, menerima jasa backlink, dan lain-lain.

  • Baca juga:
  • Cara Membuat Blog Gratis.


Demikianlah Artikel Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022

Jadi begitulah artikel pembahasan Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022 kali ini, mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk anda semua. Kalau bigitu, sampai jumpa di postingan artikel lainnya. jangan lupa selalu bermain di situs terpercaya jangkrik4d.

Anda sekarang sedang membaca artikel Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022 dengan alamat link https://uang2023.blogspot.com/2022/08/cara-blogger-menghasilkan-uang-dari_6.html

0 Response to "Cara Blogger Menghasilkan Uang Dari Internet Di Tahun 2022"

Posting Komentar